Malam Minggu, Polsek Pontianak Barat Lakukan Patroli Cipta Kondisi

PONTIANAK – Untuk mengantisipasi gangguan kamtibmas, Team Patroli Polsek Pontianak Barat yang dipimpin langsung oleh Kapolsek AKP Jatmiko, S.H., melaksanakan Kegiatan Kepolisian Rutin Yang Ditingkatkan (KKRYD), Sabtu malam (29/05/2022)

Kegiatan yang dinamakan patroli cipta kondisi kali ini menyambangi beberapa lokasi seperti Komplek perumahan, Cafe, Warnet, Pos kamling, Pasar/Swlayan, Penginapan, Pergudangan dan beberapa titik lainnya yang banyak aktivitas warga serta wilayah yang dianggap rawan akan terjadinya tindak kejahatan.

"Dalam pelaksanaan patroli cipta kondisi kali ini kita juga memberikan teguran dan himbauan kepada pemilik usaha agar mematuhi tentang protokol kesehatan di Kota Pontianak , Ujar Kapolsek.

Kapolsek menambahkan, "Kami tak bosan-bosan menghimbau kepada masyarakat untuk dirumah saja jika tidak ada kepentingan yang mendesak, kami juga berharap peran Aktif masyarakat untuk bersama – sama menjaga Kamtibmas guna Mewujudkan Situasi yang Aman dan Juga Kondusif, serta meminta masyarakat untuk mematuhi himbauan pemerintah dan berdoa agar penyebaran virus corona dapat segera berakhir, pungkas Kapolsek. (HRY)…



Postingan populer dari blog ini

Kanit Lantas Polsek Pontianak Barat Iptu Nursadi, Cek Tertib Administrasi Yang di Kerjakan Oleh Anggotanya

Aipda Andi Rahadian, S.E., Berkoordinasi Dengan Satgas Tracker Puskesmas Perumnas II Kel. Sungai Beliung

Jaga Tertib Administrasi, Wakapolsek Pontianak Barat Cek Buku Register Dan Barang Inventaris Penjagaan